Kamis, 09 November 2017

Program menghitung luas dan keliling dengan menggunakan IDE Phyton


Listing




Logika


Def menu() ini merupakan subprogram yang memiliki nama menu. Fungsi def ini seperti halnya dengan fungsi procedure pada pascal atau method pada java. Pada def menu() ini hanya terdapat perintah print(mencetak) pilihan menu yang akan dipilih oleh user.


Def persegipanjang() merupakan subprogram yang memiliki nama persegipanjang. Di dalam def persegipanjang() ini terdapat perintah penginputan nilai untuk variabel p (panjang) dan variabel l (lebar). Lalu mendeklarasikan luas persegi panjang yaitu luas=p*l. Lalu variabel luas tersebut dipanggil kembali pada print ('Luas Persegi Panjang adalah', luas). Lalu ada variabel back yang menjadi inputan pilihan untuk masuk ke menu() lagi, atau keluar dari program. Ada upper() di input, upper ini berguna untuk membenarkan jika ‘Y’ yang di input bukan huruf kapital. 


Def lingkaran() merupakan subprogram yang memiliki nama lingkaran. Di dalam def lingkaran() ini terdapat perintah input nilai variabel r (jari-jari). Lalu mendeklarasikan luas lingkaran yaitu luas=3.14*(r**2) (** ini maksudnya adalah pangkat). Lalu variabel luas tersebut dipanggil kembali pada print ('Luas Lingkaran adalah', luas). Lalu ada variabel back yang menjadi inputan pilihan untuk masuk ke menu() lagi, atau keluar dari program. Ada upper() di input, upper ini berguna untuk membenarkan jika ‘Y’ yang di input bukan huruf kapital.


Def segitiga() merupakan subprogram yang memiliki nama segitiga. Di dalam def segitiga() ini terdapat perintah penginputan nilai untuk variabel a (alas) dan variabel t (tinggi). Lalu mendeklarasikan luas segitiga yaitu luas=(a*t)/2. Lalu variabel luas tersebut dipanggil kembali pada print ('Luas Segitiga adalah', luas). Lalu ada variabel back yang menjadi inputan pilihan untuk masuk ke menu() lagi, atau keluar dari program. Ada upper() di input, upper ini berguna untuk membenarkan jika ‘Y’ yang di input bukan huruf kapital.


Setelah pendeklarasikan def, program memanggil def menu() dengan koding menu(). Setelah itu ada variabel pilih yang merupakan variabel inputan untuk memilih pilihan menu dari 1 s/d 4. Pilihan menu ini menggunakan percabangan if elif else. Untuk if kondisi pertama yaitu variabel pilih bernilai 1, lalu statement 1 nya akan menjalankan def persegipanjang(). Lalu kondisi kedua yaitu variabel pilih bernilai 2, lalu statement 2 nya akan menjalankan def lingkaran().Lalu kondisi ketiga yaitu variabel pilih bernilai 3, lalu statement 3 nya akan menjalankan def segitiga().Lalu kondisi keempat yaitu variabel pilih bernilai 4, lalu statement 4 nya akan menjalankan perintah \n(enter) sebanyak 100 kali lalu berhenti(break). Lalu pada fungsi else-nya terdapat peringatan kesalahan penginputan dan pilihan untuk masuk ke pilihan menu lagi atau tidak.

Output






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Program SORTING DAN SEARCHING DATA Bahasa C

LISTING PROGRAM LOGIKA PROGRAM    #include <stdio.h> adalah penyisipan file standard input output header untuk ...